Busa yang Bagus untuk Pet Jilbab atau Hijab

Berbagai macam jenis busa bisa kita temukan di pasaran, karena memang busa digunakan untuk berbagai macam keperluan seperti produksi tas, jok motor/mobil, sofa, tempat tidur, helm dan jilbab.

Setiap produk memiliki jenis busa yang berbeda seperti busa untuk pet jilbab. Busa jilbab biasanya lebih lentur agar nyaman dipakai, selain lentur busa jilbab harus lebih padat dan kuat agar setelah dicuci kembali seperti semula.

Baca Juga Cara Membuat Khimar Rempel Dan Polanya

Ada beberapa bahan yang digunakan untuk pet jilbab seperti busa angin, busa hati (keras) , interline, kain apas dan pet lapis ain namun yang paling umum digunakan untuk produksi jilbab adalah busa angin karena sifatnya lebih fleksibel dan tahan terhadap suhu panas seperti setrika.

Busa angin sendiri ada yang memiliki kualitas bagus dan kualitas sandar, busa angin berkualitas bagus biasanya lebih padat dan agak sedikit kenyal.

Tidak semua produsen jilbab menggunakan jenis busa pet yang bagus apalagi kalau jilbabnya dijual sangat murah dibawah standar bisa dipastikan tidak mungkin produsen tersebut menggunakan jenis busa yang bagus karena harga busa yang biasa dan yang bagus selisih hampir 50%.

Hal seperti ini bisa dilakukan oleh perajin jilbab yang banting-bantingan harga karena tidak bisa memasarkan produknya akhirnya mereka membuat produk yang sama akan tetapi memakai material paling murah sehingga bisa menjual kembali dengan harga murah tetapi modelnya sama.

Produsen Jilbab Berkualitas

Bahan dan busa pet berkualitas biasanya hanya dipakai oleh brand-brand terpercaya yang harga jilbabnya juga lumayan mahal seperti elzatta, elnifa, arrafi, eldya.com dan merk terpercaya lainnya.

Kalau dibanding merk-merk abal-abal lain memang terlihat mahal akan tetapi kualitas dan kenyamanan jauh berbeda ketika dipakai.

Memang jika sudah menjadi jilbab kita tidak bisa membedakan mana busa yang bagus dan yang biasa karena sudah dibungkus dan dijahit dengan kain. Kita bisa mengetahuinya jika sudah di cuci 2 sampai 3 kali apalagi jilbab pet antem akan terlihat sekali perbedaannya.

Pet berkualitas akan tetap tegap seperti baru dan busa pet yang jelek terlihat sekali usut dan sedikit menyusut serta susah ditegakkan seperti baru karena busa yang tidak bagus biasanya pori-porinya lebih longgar dan tidak kuat.

busa pet jilbab yang bagus

Gambar diatas saya ambil dari 2 pet jilbab yang berada.

Busa pet A saya ambil dari jilbab yang harganya murah di pasaran dan yang B saya ambil dari busa pet yang harga jilbabnya agak mahal (merk eldya)

Terlihat sekali perbedaannya, busa pet A warnanya kusam dan kusut sedangkan busa pet B warnanya masih terlihat cerah dan bersih serta tidak kusut padahal keduanya sama bekas jahitan.

Lihat Juga 8 Contoh Model Lengan Gamis Simpel, Cantik dan Terbaru

Jika kita perhatikan, rongga pada busa A lebih besar dari pada busa B artinya busa B lebih padat dan lebih bagus serta tidak mudah kusut jika dibuat per jilbab.

Ciri-ciri Busa pet yang bagus untuk jilbab

  • Busa terlihat carah putih bersih tidak kekuning-kuningan atau kusam
  • Jika diremas busa akan cepet kembali seperti semula
  • Pori-porinya padat
  • lebih berat
  • Tidak mudah sobek
  • Setelah dicuci dan kering busa akan kembali seperti semula tidak ada perubahan apapun
  • Harganya lebih mahal
  • Busa GHL
Ukuran busa yang bagus untuk Jilbab adalah 0,3 sampai 0,4 cm, tergantung jenis jilbab, bahan dan selera masing-masing.

Saran saya kalau beli atau membuat pet antem pilih busa yang terbaik, karena pet antem harus lebih lentur dan kuat agar bisa menutupi pipi tembem kelihatan tirus karena jika menggunakan busa pet biasa, jilbab tidak nyaman dipakai dan terlihat kurang kencang dan kurang rapi.

Dimana toko yang menjual busa pet yang bagus?

Jika kamu kesulitan mencari toko busa yang berkualitas bisa beli di toko online ini, disini juga menjual per rol, 1 rol berisi 60 meter. Berikut keterangan harga

Ecer

Tebal 4 mm Rp. 26.000/ meter dengan lebar 1,2 m

Tebal 3 mm Rp. 23.000 / meter dengan lebar 1,2 m

Grosir

Busa tebal 4 mm 1 Rol Rp 1.360.000 (Panjang 60 meter dan lebar 1,2 m)

Busa tebal 3 mm 1 Rol Rp 1.160.000 (Panjang 60 meter dan lebar 1,2 m)


Alamat :

Toko Eldya Ds. Plajan Kec. Pakis Aji Kab. Jepra Jawa Tengah 59452

0852 2323 2320

Melayani pengiriman ke seluruh wilayah Indonesia.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel