Kenapa Ibu Harus Mengikuti Kelas Parenting? Berikut Manfaat dan Alasannya

Parenting bukanlah sesuatu yang umum terjadi di masyarakat. Bahkan jika kita tanyakan hal tersebut, kemungkinan besar ibu-ibu tidak pernah mendengar kata parenting. Parenting adalah program pendampingan kepada orang tua agar dalam proses merawat, menjaga, dan mendidik anak dapat dilakukan dengan cara yang baik, bijak dan benar. Parenting juga ada kelas dan programnya, bisa berupa kelas formal yang diselenggarakan secara langsung maupun kelas online melalui grup media sosial.



Lihat Juga Inspirasi Bisnis Online Untuk Wanita

Banyak sekali ilmu yang kita dapat ketika mengikuti kelas parenting diantaranya.
  1. Membuat mainan edukatif ( mainan yang mendidik )
  2. Cara mengajari anak ikut serta di dapur dan memasak.
  3. Tehnik dan cara mengajari anak belajar membaca dan berhitung.
  4. Cara mengontrol emosi ibu dan anak.
  5. Cara menghadapi anak dengan berbagai problem.
  6. Sharing pengalaman setiap orangtua dengan berbagai masalahnya kemudian penyelesaian bijak dari sang ahli.
  7. Mengajari anak untuk mencintai sesama mahluk hidup.
  8. Belajar mendaur ulang barang bekas.
  9. Belajar merawat bayi yang baru lahir.
  10. Belajar tentang obat dan cara penanganan ketika anak sakit.

Sebenarnya masih banyak lagi ilmu yang kita dapat dari kelas parenting mencakup dunia orangtua dan anak. Sehingga sangatlah bermanfaat bagi kita para orangtua untuk mengikuti kelas parenting terutama bagi ibu-ibu muda yang masih belum berpengalaman dalam dunia parenting.

Selain manfaat ilmu diatas, ada juga beberapa manfaat mengikuti kelas parenting yaitu sebagai berikut:

1. Menjadi Ibu Kreatif

Menjadi ibu kreatif itu bukan pilihan, tapi keharusan. Karena anak dengan didikan dari orangtua yang kreatif akan tumbuh menjadi pribadi lebih baik dari yang lain. Ibu kreatif akan selalu memanfaatkan kondisi sebagai peluang, dan memanfaatkan benda di sekitar menjadi sesuatu yang menarik. Apapun yang dilihatnya akan tercipta ide-ide kreatif dan menghasilkan kreatifitas yang menyenangkan.

2. Ibu yang Dewasa dan Bijaksana

Dewasa bukan sekedar usia, namun dewasa adalah pemikiran yang mampu menyelesaikan masalah dengan cara baik. Sering kita menemukan masalah ketika menjaga anak, entah anak rewel atau minta ini itu. Sebagai orang tua kita harus bijak terhadap anak, jelaskan dengan cara baik dan halus bahwa permintaannya tidak dapat dituruti karena berbahaya kemudian dialihkan dengan hal lain yang lebih bermanfaat dan aman.

Lihat Juga Motivasi Bisnis Untuk Wanita

3. Ibu yang Mampu Mengendalikan Emosi

Ternyata mengikuti parenting banyak sekali ilmu tentang pengendalian emosi dalam diri. Pengalaman bribadi saya, dulu setiap anak nangis bawaannya sebel dan pengin nyubit, namun sekarang sudah berbeda. Setiap anak nangis, saya selalu berusaha membuatnya tenang dan nyaman. Saya alihkan perhatiannya dengan membicarakan sesuatu yang dia sukai seperti hewan-hewan atau kartun kesukaannya. Sekarang jadi lebih sabar dan berkata lebih halus meski belum sepenuhnya sempurna.

4. Punya Banyak Ilmu

Seperti yang sudah kita singgung diatas yaitu tentang ilmu yang kita dapatkan mengikuti kelas parenting, itu sebagai bukti bahwa betapa besarnya manfaat parenting. Ilmu parenting yang nantinya kita jadikan pedoman dan tinggal dasar dalam proses mendidik, mendampingi dan mengasuh anak. ilmu itu juga yang kelak akan kita tularkan kepada anak kita, saudara dan tetangga sehingga akan lebih bermanfaat bagi banyak orang.

Ingat, tumbuh kembang anak juga dipengaruhi dari orangtua dan lingkungan. Maka dari itu, jadilah orangtua yang mampu menjadi teladan bagi anaknya kelak. Jadilah orangtua yang sabar dalam mendidik anak, karena masa kanak-kanak tidak akan terulang kembali. Maka, buatlah masa kanak-kanak mereka bahagia, ceria dan tanpa beban mental.

Lihat  Juga 7 Kepalsuan di Media Sosial

Namun perlu diingat kembali bahwa kita hanya manusia biasa. Kita pasti sering melakukan kesalahan dalam hal merawat dan mendidik anak. Yang terpenting kita mau belajar dan berusaha memperbaikinya. Sebagai suami juga jangan terlalu menghakimi istri karena sejatinya seorang ibu mempunyai hati yang lemah lembut terhadap anak, tidak tegaan dan pasti mudah stress. sehingga butuh dukungan orang terdekat untuk tetap kuat dan agar selalu berusaha menjadi ibu terbaik untuk anak-anaknya. Yang paling penting jangan pernah berhenti belajar menjadi orangtua terbaik.

Belum ada Komentar untuk "Kenapa Ibu Harus Mengikuti Kelas Parenting? Berikut Manfaat dan Alasannya"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel